CONTOH SOAL EVALUASI PERENCANAAN KEGIATAN PEMBELAJARAN UNTUK PENDIDIK PAUD

Selasa, 28 Februari 2017

PAUD-Anakbermainbelajar---Contoh soal evaluasi perencanaan kegiatan untuk pendidik PAUD, soal untuk kegiatan pembelajaran dan perkuliahan bagi pendidik dan guru PAUD :


SOAL - SOAL :


1. Seorang Guru atau pendidik PAUD seharusnya ....

a. Membuat perencanaan pembelajaran

b. Melaksanakan proses belajar mengajar

c. Melakukan evaluasi pembelajaran

d. Semua benar.


2. Beberapa prinsip yang harus menjadi dasar dalam pemilihan tema adalah tersebut di bawah ini, kecuali:

a. Kedekatan

b. Kesederhanaan 

c. Kelekatan

d. Kemenarikan


3. Berikut ini merupakna tujuan perencanaan pembelajaran anak usia dini, kecuali:

a. Merupakan indikator adanya proses pembelajaran bagi anak usia dini

b. Sebagai acuan pedoman bagi pendidik dalam melaksanakan kegiatan belajar melalui bermain bagi anak

c. Memudahkan dalam menyiapkan APE dan menata lingkungan main

d. Memudahkan pendidik dalam menilai/ mengukur perkembangan anak


4. Bidang pengembangan kemampuan dasar meliputi :

a. Pengembangan Bahasa, kognitif, Fisik Motorik

b. Pengembangan social emosional

c. Pengembangan nilai agama dan moral

d. Semua benar.


5. Konsep pembelajaran sains berbasis saintifik terdiri dari

a. Pengetahuan fisik, pengetahuan tentang makhluk hidup dan pengetahuan tentang alam dan lingkungan

b. Melakukan kegiatan pengamatan karakteristik obyek yang ada di lingkungan sekitar dan percoabaan-percobaan

c. Pendidik melakukan kegiatan sosialisasi kelinkungan sekitar tentang program pembelajaran di lembaga PAUD yang dikelolanya

d. Pendidik mengajak anak-anak peserta didik untuk melakukan pengembangan motorik kasar dengan kegiatan senam, gerak lagu dan kegiatan sejenis lainnya.


6. Pijakan lingkungan adalah 

a. Pendidik menyambut anak di depan sekolah dan menyapa masing-masing anak

b. Pendidik menyiapkan dan menata seluruh alat dan bahan yang akan digunakan dalam proses pembelajaran yang disesuaikan dengan jumlah anak didik

c. Pendidik melakukan sosialisasi ke lingkungan sekitar tentang program pembelajaran di lembaga PAUD yang dikelolanya

d. Pendidik mengajak anak-anak peserta didik untuk melakukan pengembangan motorik kasar dengan kegiatan senam, gerak lagu dan kegiatan sejenis lainnya.


7. Pada proses identifikasi tema, kita dapat menggunakan sumber-sumber berikut:

a. Alat bermain yang suka dimainkan oleh peserta didik dan permainan

b. Gambar-gambar bebas hasil karya peserta didik

c. Topik percakapan peserta didik dengan teman sebayanya

d. Semua benar


8. Berdasarkan Permendiknas nomor 146 Tahun 2014 jumlah lama belajar kegiatan tatap muka di PAUD adalah

a. Kelompok usia lahir sampai 2 (dua) tahun dengan lama belajar paling sedikit 120 menit per minggu

b. Kelompok Usia 2 (dua) tahun sampai 4 (empat) tahun dengan lama belajar paling sedikit 360 menit perminggu

c. Kelompok usia 4 (empat) tahun sampai 6 (enam) tahun dengan lama belajar paling sedikit 900 menit per minggu.

d. Semua benar.


9. Beberapa sentra yang minimal harus ada dalam model pembelajaran sentra adalah :

a. Pasir dan air, drama, membaca dan menulis, musik, balok, dan agama

b. Bahan alam, drama, berhitung, membaca dan menulis

c. Bahan alam, peran, balok, dan persiapan

d. Pasir dan air, peran, bahasa, IPA dan musik


10. Konsep pengetahuan yang diajarkan pada anak usia dini meliputi :

a. Bahasa, sosial emosional, keterampilan hidup, fisik motorik

b. Keaksaraan, matematika, teknolog, sains, ilmu sosial dan seni

c. Bahasa, matematika, seni, sosial emosional dan fisik motorik, kognitif dan agama

d. Ilmu sosial, budaya, karakter, sains, matematika, dan teknologi


11. Dalam kegiatan sentra, buku cerita disimpan dekat tempat lingkaran besar hal ini adalah salah satu kegiatan pada pijakan :

a. Pijakan lingkungan

b. Pijakan sebelum main

c. Pijakan selama main

d. Pijakan setelah main


12. Isi deskripsi rencana kegiatan harian yang disusun di lembaga paud adalah yang tersebut di bawah ini, kecuali 

a. Identitas RKH

b. Maksud pembelajaran

c. Konsep pengetahuan

d. Kegiatan belajar


13. Hal penting yang harus dipahami dan diperhatikan pendidik PAUD dalam menyusun perencanaan kegiatan pembelajaran adalah

a. Prinsip-prinsip belajar pada anak usia dini

b. Minat dan bakat belajar pada anak usia dini

c. Tujuan belajar pada anak usia dini

d. Metode belajar yang baik pada anak usia dini


----------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------


KUNCI JAWABAN   

1. D

2. C

3. A

4. A

5. A

6. B

7. D

8. D

9. D

10. B

11. A

12. B



10.20.00

0 komentar: